Monday, December 30, 2013

Mengumpulkan pundi-pundi amal lewat ODOJ



Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pa kabar sahabat blogger semuanya, mudah-mudahan selalu diberikan kesehatan olehNya, amin.

Ada ga teman-teman yang pernah denger ODOJ. Apaan ODOJ itu? apakah sejenis hewan atau makanan? hehe..yang jelas itu bukan nama boneka..ODOJ adalah kepanjangan dari One Day One Juz, suatu grup pecinta Al Quran. Grup pembaca Al Qur'an.

Saya tau ODOJ semenjak saya mengikuti salah satu grup di facebook, dan akhirnya ditawarkan oleh teman saya untuk masuk. Pada awalnya saya belum tertarik mengikuti grup ini. Akhirnya entah kenapa saya tertarik. Grup ini merupakan penggerak kemalasan bagi kita, yang salama ini enggan membuka atau membaca Al Quran. 

Persyaratannya cukup mudah, peserta hanya diharuskan bisa membaca Al Qur'an. Peserta diharuskan membaca 1 juz 1 hari. Peserta akan dikoordinir oleh seorang admin dan setiap peserta akan dibagi 1 juz setiap hari. Untuk memonitor biasanya menggunakan aplikasi jejaring sosial seperti Whatsapp BBM atau lainnya, yang jelas terhubung secara online atau paling tidak peserta mempunyai no handphone untuk sms. Jadi nantinya setiap peserta akan mendapat giliran membaca 30 juz. Waktu yang diberikan lumayan panjang hampir 1 hari. Apabila peserta tidak sanggup, juz yang diberikan akan dilelang (ditwarkan kepada yang lain). Jadi bukan hanya barang-barang antik saja yang dilelang..amal pun di lelang..Siapa sich yang ga mau mengumpulkan amal? tertarik bukan?


Seperti terpacu motivasinya, karena kita "keroyokan" mengkhatakan dalam 1 hari. Membaca 1 juz seperti kurang. Apabila diniatkan, 1 juz bukan merupakan beban. Tapi jadi kebutuhan. Seperti kurang kalau kita selesai membaca 1 juz. Seperti minum juz beneran, kita akan mendapatkan kesegaran jiwa setelah membaca Al Quran. Sifat kebersamaan akan tumbuh diantara anggota ODOJ, apalagi kalau ada peserta yang tidak bisa atau tidak selesai membaca, peserta yang lain akan tolong-menolong menyelesaikan juz yang belum selesai, syaratnya sebelum waktu habis peserta harus laporan. Keinginan untuk membaca ayat-ayat suci seperti sudah tumbuh setiap hari dalam darah...hehe..lebay..
Mungkin saya hanya bisa berbicara, ga bisa dibuktikan. Tapi kalau sudah ikut bergabung, baru bisa merasakannya.

Berikut beberapa keutamaan membaca Al Quran (masih banyak keutamaan yang lain) :

1. Membaca Al Quran adalah perdagangan yang tidak pernah merugi

{الَّذِينَ يَتْلُونَ كِتَابَ اللَّهِ وَأَقَامُوا الصَّلَاةَ وَأَنْفَقُوا مِمَّا رَزَقْنَاهُمْ سِرًّا وَعَلَانِيَةً يَرْجُونَ تِجَارَةً لَنْ تَبُورَ (29) لِيُوَفِّيَهُمْ أُجُورَهُمْ وَيَزِيدَهُمْ مِنْ فَضْلِهِ إِنَّهُ غَفُورٌ شَكُورٌ (30)}

Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca kitab Allah dan mendirikan shalat dan menafkahkan sebahagian dari rezeki yang Kami anugerahkan kepada mereka dengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi”. “Agar Allah menyempurnakan kepada mereka pahala mereka dan menambah kepada mereka dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Mensyukuri.” (QS. Fathir: 29-30).

2. Satu hurufnya diganjar dengan 1 kebaikan dan dilipatkan menjadi 10 kebaikan. 

عَنْ عَبْد اللَّهِ بْنَ مَسْعُودٍ رضى الله عنه يَقُولُ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- « مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا لاَ أَقُولُ الم حرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلاَمٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ ».

“Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Siapa yang membaca satu huruf dari Al Quran maka baginya satu kebaikan dengan bacaan tersebut, satu kebaikan dilipatkan menjadi 10 kebaikan semisalnya dan aku tidak mengatakan الم satu huruf akan tetapi Alif satu huruf, Laam satu huruf dan Miim satu huruf.” (HR. Tirmidzi dan dishahihkan di dalam kitab Shahih Al Jami’, no. 6469)

3. Membaca Al Quran akan mendatangkan syafa’at


عَنْ أَبي أُمَامَةَ الْبَاهِلِىُّ رضى الله عنه قَالَ سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَقُولُ « اقْرَءُوا الْقُرْآنَ فَإِنَّهُ يَأْتِى يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيعًا لأَصْحَابِهِ

“Abu Umamah Al Bahily radhiyallahu ‘anhu berkata: “Aku telah mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Bacalah Al Quran karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa’at kepada orang yang membacanya” (HR. Muslim).

4. Al-Qur'an Sebagai Penerang Kubur

Rasulullah SAW pernah bercerita mengenai seorg lelaki yang telah meninggal dunia. Apabila dia dimasukkan ke dalam kuburnya, dia rasa amat terkejut karena kuburnya terang-benderang dan terdapat satu makhluk di dlmnya. Tanya lelaki itu: "Siapa kamu?"

Jawab makhluk itu: "Kamu tak kenalkah pada saya? Sayalah yang kamu baca pada siang hari juga pada malam hari." Barulah lelaki itu teringat, makhluk itu ialah Al-Qur'an. Seterusnya dia dipimpin oleh makhluk tadi dan dibawanya bertemu Allah SWT. Betapa gembiranya dia dapat menatap zat Allah yang Maha Suci. Bukan sekadar itu saja, Allah telah memerintahkan malaikat agar memakaikan mahkota dan perhiasan syurga kepada lelaki itu. Serta Allah menyuruh malaikat agar turut memberikan perhiasan-perhiasan syurga itu kepada kedua ibu-bapak lelaki tersebut.

Terkejutlah mereka sambil berkata: "Wahai malaikat, amalan kami sedikit saja tetapi kenapa kami mendapat perhiasan-perhiasan ini?" Jawab malaikat: "Ini karena anakmu telah mempelajari dan membaca AL-Qur'an." Masya-Allah hebatnya balasan Allah. Pahala yang dilakukan itu tidak terhenti kepada kita saja, malah beralih kepada kedua orang tua. Marilah bersama-sama melaksanakan amalan membaca kitabullah meskipun sepotong ayat sehari.

Sabda Rasulullah SAW: "Apabila sesorg ingin berdialok dengan TuhanNya, maka hendaklah dia membaca Al-Qur'an." (HR. Al-Baihaqi).
"Orang yang di dalam hidupnya tidak pernah membaca Al-Qur'an, ibarat rumah yang gersang." (HR. Mashabih As-Sunnah).


Kesimpulan :

ODOJ sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kemianan bagi ikhwah fillah, merupakan motivator bagi umat muslim. ODOJ tidak hanya sebagai wadah silaturahim, tapi juga memberikan kontribusi yang positif bagi ummat untuk berlomba-lomba dalam kebaikan dan taqwa. Tentunya keberkahan dan Ridha dariNya semata yang kita harapkan dibalik mengikuti grup ini. yang kita Terima kasih untuk penggagas ODOJ, para admin ODOJ yang telah meluangkan waktunya untuk menjadikan umat ini pencinta ayat-ayatmu. Mari jadikan Indonesia menjadi manusia yang berakhlakul karimah sebagai produk dari Al Quran.

Kita yang mengaku sebagai umat Nabi Muhammad, SAW yang katanya mencintai sunnahnya, sudah seharusnya membaca apa yang ditinggalkannya (Al Quran dan Al Hadits). Kita sudah berjanji bahwa Al Quran sebagai pedoman hidup, karena itu mari kita rawat, kita baca, kita amalkan Al Quran. 

Hasbunallahu wani'mal wakil wani'mal maula wanni'man nasir..Wallahu aklamu bisshawab..

Wassalamu ‘alaikum Wr. Wb.

Sumber :






Friday, November 22, 2013

CARA DOWNLOAD FILE.APK DARI GOOGLE PLAY KE KOMPUTER


Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuhu..Pa kabar sob? Lama ga bersua lewat dunia maya. Mudaha2an kita diberikan kesehatan oleh Nya..Amin. Ok, kali ini kita akah bahas tentang file apk android. Masih setia dengan android??

File-file dengan ekstensi .apk merupakan file mentah (installer) dari sebuah aplikasi atau games yang tersedia resmi dan dapat di download melalui portal aplikasi dan games di Google Play Store. Sayangnya, kita tidak dapat secara langsung mengunduhnya melalui komputer atau laptop. Harus melalui perangkat yang menggunakan sistem operasi Android, semisal hp, smartphone, tablet maupun emulator android seperti BlueStacks.

Jikapun kita ingin memasang salah satu games atau aplikasi yang tersedia di Google Play Store, kita diharuskan memiliki akun gmail dan log in menggunakan akun tersebut. Barulah bisa memasang aplikasi atau games yang tersedia disana. Kelemahan lain jika langsung mendownload melalui Google Play Store dengan hp atau tablet android, kita tidak dapat mengambil atau menemukan file .apk-nya ketika proses download selesai, karena aplikasi langsung menjalankan proses instalasi. Sebenarnya file apk tersebut bisa kita ambil setelah proses instal selesai. Caranya?, dengan menggunakan aplikasi untuk menyimpan file installer (.apk) semisal AppInstaller For Android.

Disini permasalahannya adalah jika paket internet yang dipakai sudah hampir habis quotanya atau bahkan yang terparah hp atau smartphone kita memang tidak bisa dipake internetan karena kehabisan pulsa, nah lho.

Untuk diketahui, rata-rata ukuran file mentah/installer (.apk) dari games atau aplikasi Android di Google Play Store lumayan besar. Jadi yang pakai paket internet dengan quota terbatas, harus pintar-pintar dalam penggunaan data jika tidak ingin paket internetnya langsung kebablasan.

Nah, untuk mesiasati agar kita dapat mendownload file .apk aplikasi-aplikasi yang ada di Google Play Store sampai puas, tanpa harus log in menggunakan akun gmail, tanpa melalui smartphone maupun tablet adalah dengan cara pergi ke warnet. Atau jika di rumah ada koneksi internet gratis, bisa dilakukan melalui laptop atau komputer.

Bagaimana caranya?. untuk men-download file-file .apk dari Google Play Store melalui komputer atau laptop kunjungi situs Apk Downloader di http://apps.evozi.com/apk-downloader/ . Situs ini merupakan penyedia file-file .apk yang menggenerate secara otomatis games dan aplikasi yang ada di Google Play Store.

Terlebih dahulu buka situs Google Play Store di https://play.google.com/store?hl=id. Cari / pilih salah satu games atau aplikasi Android yang ingin kita download file .apk-nya. Disini saya contohkan akan mendownload file mentah (.apk) dari aplikasi BBM for Android.


Klik dan buka aplikasi BBM for Android disana. Kemudian lihat pada Adress bar browser yang kita pakai. Copy URL yang tertera disana.



Berikutnya, buka situs Apk Downloader dan paste-kan url dari aplikasi BBM for Android tersebut di kolom “Package name or Google Play URL” seperti gambar dibawah. Kemudian, klik tombol “Generate Download Link” dan tunggu proses sampai link download tersedia.



Jika sudah tersedia, akan tampil seperti gambar dibawah. Silahkan download file apk BBM for Android yang sudah tersedia disana dengan mengklik tombol “Click here to download ….. now”.


Simpan di drive komputer atau laptop.

Selamat, kita sudah mendapatkan file apk aplikasi BBM for Android. Tinggal kirim via USB kabel atau Bluetooth ke hp kita, buka dan instal selayaknya memasang aplikasi Android melalui Google Play Store (jangan lupa untuk mencentang pengaturan pada hp untuk mengizinkan pemasangan aplikasi selain dari Google Play Store).

Untuk mendownload file .apk aplikasi lain yang ada di Google Play Store, langkahnya sama seperti penjelasan sebelumnya. Tinggal cari url aplikasi di Google Play Store yang akan di download.

Kelemahan menggunakan cara ini adalah kita tidak dapat mendownload file apk dari aplikasi yang sifatnya berbayar.


Semoga bermanfaat.

Sumber artikel : jeripurba.com/komputer/tips-dan-trik/cara-download-file-apk-untuk-hp-android-dari-komputer/ © Jeri Weblog

Monday, April 23, 2012

Go to The Winner Of UEFA Champions League 2012

Tanggal 24 – 26 April mendatang akan menjadi babak penting kedua dalam sejarah penentuan langkah ke Final dalam Liga Champion. Liga Champion Eropa merupakan ajang perebutan tahunan untuk mendapatkan "si kuping bundar" antar klub-klub eropa. 

Waktunya begadang lagi nech..hehe..habis jam tayangnya dini hari. Tapi bagi para penggemar si kulit bundar, tak masalah.. asalkan bisa menyaksikan tim-tim favorit mereka berlaga…ya gak? Sebelum nonton, siapin dulu kopi, pisang goreng, kl udaranya dingin ya semacam pemanas gt..kompor juga boleh..wkwkwk…

Ok dech, empat klub besar akan berjibaku untuk memperebutkan tiket ke final, diantaranya adalah : Chelsea, Barcelona, Bayern Munchen dan Real Madrid.  Berikut ini sedikit uraian ke empat tim. Tim manakah yang menjadi favorit anda?? Ayo ketik dukung spasi tonton…hehe…


Barcelona Vs Chelsea

Setelah Barca kalah dari Chelsea 0-1 di leg pertama tempo hari, Barca sudah tentu akan melampiaskan kekalahan mereka di kandang Nou Camp. Tentu ini merukan pertandingan hidup mati atau penentu untuk kedua tim. Chelsea yang sudah menang pada leg pertama, tentu tidak ingin memberi kesempatan kepada barca untuk memasukkan bola ke gawang the blues tersebut. Ambisi tinggi akan mewarnai permainan kedua tim.
Kekalahan Barca dari Real Madrid di partai El Clasico akhir pekan kemarin, yang praktis membuat gelar juara La Liga kian menjauh, membuat mental Blaugrana sedikit menurun. Secara tidak langsung hal ini akan berpengaruh pada mental anak-anak asuhan si Josep Guardiola itu.

Di atas kertas, Barca memang lebih diunggulkan dan memiliki kemampuan dalam penguasaan bola dan umpan-umpan terobosan, namun tim Roberto Di Mattio yang mempunyai serangan balik mematikan juga tidak bisa dianggap remeh. Bagaimanakah hasil dari pertandingan nanti? Siapakah yang akan menjadi pemenangnya? Kita lihat saja nanti pertandingangannya tanggal 25 April 2012 jam 02.00 wib dini hari di RCTI.


Real Madrid Vs Bayern Munchen

26 April 2012, pukul 02.00 wib dini hari, Los Blancos harus berjuang keras untuk mengalahkan Munich di leg kedua di Santiago Bernabeu jika ingin lolos ke final Liga Champions musim ini membalas kekalahan dari leg pertama di Jerman.

Munich berhasil mengalahkan Werder Bremen dengan skor 2-1 sementara Madrid berhasil mempermalukan Barcelona dengan skor 2-1 di Nou Camp.

Bayern Munchen yang sudah mengantongi kemenangan pada leg pertama, sebenarnya cukup menahan imbang lawannya. Namun untuk klub besar sekelas Real Madrid, tentu hal ini tidak akan efektif dan bertahan lama, kedua tim diharapkan bermain lepas dan fairplay, walaupun permainan akan di aromai adu tempramen yang tinggi.

Madrid harus berupaya lebih keras jika ingin lolos ke final, 1 gol saja tidak cukup untuk memenangkan pertandingan, Madrid akan memasang strategi baru untuk menghadapi lawan berbahaya yang memiliki keahlian individu yang hebat. Berbekal kemenangan atas barca minggu kemarin, Madrid tentu lebih pede menghadapi Munich, namun sejuah mana persiapan CR7 dkk untuk mengatasi Robben, dkk ?  Ayo kita tonton acaranya di RCTI. Kira-kira klub mana yang akan lolos ke babak final? Yakinkan tim favorit anda menang !!!

Saturday, April 14, 2012

Cara Backup Phonebook di HP Android Secara Online dan Offline

Anda pengguna Android? Kehilangan kontak?
Sync atau sinkronisasi sangat diperlukan bagi pengguna android. Jadi semua data di handphone kita akan diback up secara online. Jika kita membutuhkan kontak tersebut, kita tinggal merestor/mengimpor kontak dari server google.

Bagi anda yang kehilangan dan bagi anda yang ingin menyelamatkan datanya. Jangan khawatir, smartphone robot hijau ini dapat merestore/membackup Kontak di Android secara Online – Untuk menggunakan fitur ini Anda cukup mengenablekan fungsi Sinkronisasi ke Gmail di hp Android Anda. Masuk ke menu Setting – Accounts & Sync Settings selanjutnya pilih salah satu email, dan kemudian sentuhlah Sync Contact!


Tunggu sampai proses sinkronisasi selesai, dan nantinya Contact di hp akan tersinkronisasi dengan email gmail Anda.

Backup Kontak Android secara Locally alias disimpan di SD Card, caranya seperti dibawah ini.

Pertama masuk ke menu Contact atau Phonebook di Android Anda. Selanjutnya tekan tombol menu Android dan pilih Import / Export.


Selanjutnya Pilih Export to SD Card, dan tunggu sampai proses Backup/Eksport selesai. Biasanya file dari Backup Kontak ini adalah .VCF


Setelah selesai dibackup, Anda bisa mengirimkan file .vcf tersebut ke hp lain lewat koneksi bluetooth atau koneksi lainnya.  Selamat mencoba!!

Tuesday, March 27, 2012

Sudah Waktunya Bagi Milan untuk Bersinar di Eropa

Zlatan Ibrahimovic bersikeras

mengatakan jika ia dan juga rekan-

rekan setimnya di AC Milan sudah siap

untuk menghadapi Barcelona di babak

perempat final Liga Champion, dan

meminta Rossoneri untuk kembali

menancapkan kekuatan mereka di

ranah Eropa sekali lagi.

Pada laga leg pertama babak perempat

final Liga Champion, Milan akan menjamu

Barca di San Siro, Kamis (29/3) dini hari

WIB, di mana bentrokan ini menjadi yang

ketiga kalinya di musim ini setelah dua kali

pertemuan di babak penyisihan grup.

Dalam dua pertemuan sebelumnya,

Blaugrana lebih unggul dibandingkan

Milan. Barca bermain imbang 2-2 di Camp

Nou, sebelum akhirnya memetik

kemenangan 3-2 di San Siro untuk

mengklaim posisi puncak Grup H.

Meski Barca lebih diunggulkan, tapi Ibra

ingin agar skuad besutan Massimiliano

Allegri tersebut membuktikan bahwa

mereka sanggup untuk mengklaim posisi

puncak di kompetisi elit klub-klub sepak

bola Eropa itu.

"Kami sudah siap untuk Barcelona," kata

Ibrahimovic pada Aftonbladet. "Jika kami

ingin memenangkan trofi internasional,

maka kami harus mulai memenangi tipe-

tipe pertandingan seperti ini."

Ibra juga memperingatkan rekan-rekan

setimnya agar fokus mengerahkan segenap

kekuatan untuk membendung laju Lionel

Messi, meski pemain internasional Swedia

ini menegaskan jika Barca jauh dari

permainan satu orang saja.

"Kami harus bisa menghentikan laju

Barcelona, bukan Messi, dan dengan cara

yang sama, Barca akan berusaha untuk

menghentikan Milan," cetus Ibra.

Penyerang bertubuh jangkung ini

mencetak dua gol saat Milan mengalahkan

Roma di akhir pekan lalu, Ahad (25/3) dini

hari WIB, untuk menjaga keunggulan

empat poin atas Juventus di puncak

klasemen Serie A.

Sementara itu, Barca mengalahkan

Mallorca dengan skor 2-0 untuk

menempel ketat Real Madrid di puncak

klasemen La Liga dengan selisih enam

poin.


Published with Blogger-droid v2.0.2

Hadapi Chelsea, Benfica Harapkan Tuah Pemain ke-12

Benfica akan menjamu Chelsea di leg

pertama babak perempat final Liga

Champion, Rabu (28/3) dini hari WIB.

Pemain sekaligus wakil kapten

Benfica, Pablo Aimar, berharap para

suporter tuan rumah memberi

dukungan penuh dalam laga tersebut.

Águias mendapat tugas yang tak mudah

meski mereka berlaku sebagai tuan rumah.

Sebab, The Blues merupakan salah tim

tangguh di benua Eropa.

Oleh karena itu, Aimar mengharapkan

peran dari pemain ke-12, yaitu para

suporter. Ia meyakini bahwa dukungan

dari para fan akan memebakar semangat

rekan-rekan setimnya.

"Di kandang, para pendukung sangatlah

penting karena mereka memberi

dorongan semangat pada kami. Dengan

kondisi stadion yang penuh, itu akan

sangat berarti", ucap Aimar seperti dikutip

uefa.com.

"Pertandingan akan menjadi istimewa

karena sang lawan memiliki nama yang

besar dan suasana di sini fantastis,"

sambungnya.

Benfica sedang berada dalam tren positif

dan tidak terkalahkan dalam 10

pertandingan terakhir. Hal tersebut

berbeda dengan Chelsea. Di 10

pertandingan terakhir, tim asuhan Roberto

Di Matteo itu tiga kali menelan kekalahan,

lima kali menang, dan dua kali bermain

seri.

Meski demikian, Aimar tak lantas

menganggap John Terry dkk. sebagai tim

yang mudah untuk dikalahkan. "Mereka

semakin membaik dalam beberapa

pertandingan terakhir," katanya.

"Saya tidak akan menjadi orang pintar jika

mengungkapkan kelemahan Chelsea.

Mereka adalah tim besar dan memiliki

beberapa pemain terbaik dunia yang

sudah terkenal. Jadi, mereka pasti akan

menjadi lawan yang tangguh."

"Ini adalah pertandingan yang berbeda,

bisa saja diputuskan dalam waktu 180

menit, sehingga tidak peduli bagaimana

kinerja tim selama semusim. Yang penting

adalah apa yang mereka lakukan di sini,"

tutup gelandang serang berusia 32 tahun

tersebut.


Published with Blogger-droid v2.0.2

Laga Sempurna Tetap Belum Cukup Bagi APOEL

Pelatih APOEL, Ivan Jovanovic sadar

betul seberapa hebat calon lawan

yang akan dihadapi timnya di babak

perempat final Liga Champion musim

ini. Dia menilai sebuah pertandingan

yang sempurna saja sepertinya tidak

cukup untuk dapat mengalahkan Real

Madrid.

Apoel terlebih dahulu akan menjadi tuan

rumah di pertemuan pertama, Rabu (28/3)

dini hari WIB. Meski tampak begitu inferior

Jovanovic tetap berharap timnya mampu

memberikan Cristiano Ronaldo cs. sebuah

pertandingan sulit.

"Kami butuh pertandingan sempurna

melawan Real. Akan tetapi, tidak seperti

laga lain, sebuah pertandingan sempurna

saja mungkin tidak cukup," kata Jovanovic

seperti dilansir UEFA.

"Kami berharap sebuah laga sulit dan kami

butuh potensi terbaik serta memainkan

sepak bola yang bagus seperti sebelumnya

di ajang Eropa. Kami tahu seberapa kuat

mereka dan kami harus fokus, percaya

diri, determinasi, dan menampilkan

permainan bagus. Kami harus

memperlihatkan bahwa kami layak berada

di level ini."


Published with Blogger-droid v2.0.2